Permudah Masyarakat Peroleh Layanan Kesehatan, Lifepack Perpanjang Jam Layanan

Selasa, 21 September 2021 - 03:45 WIB
loading...
Permudah Masyarakat...
Lifepack berupaya masyarakat dapat memanfaatkan akses layanan kesehatan seluas-luasnya, mulai dari menebus resep obat, hingga konsultasi dengan dokter gratis. / Foto: ist
A A A
JAKARTA - Mempermudah masyarakat dalam memperoleh layanan dan konsultasi kesehatan, apotek online Lifepack memperpanjang jam operasional apotek serta layanan customer service, konsultasi dokter, apoteker, dan nutritionist.

CEO Lifepack & Jovee, Natali Ardianto mengungkapkan bahwa perpanjangan jam operasional layanan apotek serta konsultasi sudah dicanangkan sebelum adanya peningkatan kasus Covid-19 .

Menurut Natali, pihaknya berupaya meningkatkan layanan agar masyarakat dapat memanfaatkan akses layanan kesehatan seluas-luasnya, mulai dari menebus resep obat, membeli vitamin dan suplemen, hingga konsultasi dengan dokter, apoteker, dan nutritionist secara gratis.

"Mengingat saat ini semakin tingginya kebutuhan masyarakat dalam mengakses layanan kesehatan di tengah pandemi, kami siap memenuhi kebutuhan tersebut," ujar dia dalam keterangan persnya, Senin, 20 September 2021.

Lifepack sendiri memiliki dua apotek yang berlokasi di Jakarta dan Surabaya. Untuk Jakarta beroperasi Senin-Minggu, pukul 07.00-23.00 WIB. Sedangkan Surabaya, beroperasi Senin-Minggu, pukul 08.00-21.00 WIB.

Baca juga: Film Perjuangan 'Kadet 1947' Siap Tayang di Bioskop Akhir Tahun Ini

Sementara itu, kebutuhan akan obat-obatan mengalami lonjakan yang sangat tinggi. Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin menyebutkan, telah terjadi lonjakan pembelian obat-obatan pada periode Juni-Juli 2021 yang mencapai 12 kali lipat dari biasanya.

Mengantisipasi hal tersebut, pemerintah menghadirkan aplikasi dan website untuk mengecek ketersedian obat melalui farmaplus.kemkes.go.id. Di mana pemerintah bekerja sama dengan lebih dari 3.000 apotek di Indonesia, salah satunya apotek online Lifepack.

Baca juga: Hindari 6 Kebiasaan Ini Agar Tidak Memperburuk Metabolisme Tubuh

"Stok obat-obatan kami juga dapat diakses melalui portal farmaplus.kemkes.go.id, dan masyarakat bisa memesan obat dan berkonsultasi dengan dokter melalui Whatsapp di 08111574626," ungkap Natali.
(nug)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1780 seconds (0.1#10.140)